Self Esteem

"Self esteem adalah sebuah perasaan, pikiran, dan pandangan seseorang mengenai dirinya sendiri."

Apa itu Self Esteem? Cara Meningkatkan Self Esteem pada dirimu

Hai teman-teman, kalian tau gak apa itu self esteem? Self esteem merupakan salah satu aspek penting yang dinilai dalam dunia psikologi. Dengan self esteem pada diri seseorang akan membuat orang orang tersebut menjadi lebih percaya diri, mencintai dirinya sendiri, dan dapat menerima segala kekurangan dan kelebihan pada dirinya.


Pentingnya self esteem ini dapat membuat kita menjadi lebih mensyukuri apa yang kita miliki. Tidak membanding-bandingkan diri kita sendiri dengan orang lain juga merupakan salah satu bentuk self esteem. Karena setiap manusia itu memiliki kekurangan dan kelebihannya masing-masing. Maka, setiap orang penting untuk memiliki self esteem ini.


Apa itu self esteem?

Self esteem adalah sebuah perasaan, pikiran dan pandangan seseorang terhadap dirinya sendiri. Kesehatan self esteem seseorang ditentukan dari seberapa orang tersebut percaya pada dirinya sendiri, mencintai dirinya sendiri, serta bagaimana orang tersebut mengapresiasi dan menghargai dirinya sendiri. 


Karena pentingnya self esteem, maka kita harus memiliki self esteem yang sehat. Karena kesehatan self esteem ini sangat berpengaruh terhadap prestasi, relasi, dan rasa puas terhadap diri kita sendiri.


Jika self esteem kita tidak sehat maka dapat membuat kita menjadi lebih mudah depresi, insecure, potensi diri tidak dapat berkembang, dan bahkan dapat membuat kita terjerumus ke dalam hubungan yang tidak sehat.


Namun ingat! Self esteem yang terlalu tinggi juga dapat menyebabkan kita tidak dapat mengetahui kesalahan dan belajar dari kesalahan tersebut. Bahkan jika tetap dibiarkan akan menyebabkan gejala narsistik dan megalomania. 


Ciri-ciri kamu memiliki Self Esteem yang sehat

Berikut ini beberapa ciri-ciri bahwa kamu memiliki self esteem yang sehat:

  • Tidak terlalu memikirkan pengalaman negatif di masa lalu dan takut terhadapnya.
  • Dapat menolak ajakan atau permintaan dari orang lain jika kamu merasa tidak ingin melakukannya.
  • Dapat menerima kekurangan dan kelebihan dirimu sendiri.
  • Kamu memiliki rasa percaya diri yang tinggi namun tidak berlebihan.
  • Menjauhkan pikiran yang negatif (overthingking) dan memiliki pandangan hidup yang positif.
  • Kamu menghargai dan mencintai dirimu sendiri.


Ciri-ciri Self Esteem kamu rendah

  • Kamu percaya bahwa orang lain lebih baik daripada diri kamu sendiri.
  • Kamu selalu terpaku pada kelemahanmu saja.
  • Selalu takut gagal dalam mencoba sesuatu yang baru.
  • Kamu lupa pada diri kamu sendiri dan selalu mendahulukan orang lain.
  • Kamu cenderung sulit untuk menerima pujian dari orang lain.
  • Kamu selalu merasa tidak percaya diri.
  • Sulit untuk menolak ajakan atau permintaan orang lain walaupun kamu tidak benar-benar ingin melakukannya.
  • Kamu suka membandingkan dirimu dengan orang lain.


Cara meningkatkan Self Esteem pada dirimu

Berikut ini beberapa cara yang dapat kamu lakukan agar self esteem mu meningkat.

1. Kenali diri sendiri

Apa itu Self Esteem? Cara Meningkatkan Self Esteem pada dirimu

Kamu adalah satu-satunya orang yang sangat sangat mengenal diri kamu sendiri. Oleh karena itu, cara meningkatkan self esteem yang paling pertama adalah kenali diri kamu sendiri. 

"Kenali lebih dalam diri kamu, cari tahu apa saja potensimu, apa saja kekuranganmu, dan apa saja kelebihanmu. Kerahkan semua tenaga dan pikiranmu untuk mempelajari hal-hal baru."

Dengan kamu mengenali lebih dalam tentang dirimu, maka pastinya kamu akan dapat mengontrol dirimu sendiri. Kamu akan tahu apa yang kamu lakukan, dan kamu akan tahu bagaimana cara untuk menutupi kekuranganmu. Dengan begitu kamu akan percaya diri, dengan begitu self esteem-mu akan meningkat dan kamu akan menjadi pribadi yang positif. 


2. Berhenti membandingkan dirimu dengan orang lain

Ketika merasa ada yang salah atau kurang dari dirinya, seseorang biasanya akan membandingkan dirinya dengan orang lain. Sebaiknya kamu hindari hal seperti ini. Jika kamu merasa ada yang kurang dari dirimu, maka evaluasilah dirimu sendiri tanpa harus membandingkannya dengan orang lain. Membandingkan dirimu sendiri dengan orang lain hanya akan membuat kamu merasa tidak percaya diri dan menurunkan self esteem-mu.

Oleh karena itu, fokuslah pada diri kamu sendiri. Akan lebih baik jika kamu memikirkan cara agar kamu menjadi pribadi yang lebih baik. Boleh saja jika kamu menjadikan orang lain sebagai acuan atau motivasi, tetapi jangan membandingkannya karena hal ini hanya akan membuat kamu merasa lemah.

Jika kamu sudah bisa fokus dengan diri kamu sendiri, tentu kamu akan lebih percaya diri dan memiliki pemikiran bahwa kamu bisa menjadi pribadi yang lebih baik dari yang sekarang. Dengan demikian, self esteem kamu akan meningkat seiring dengan perkembangan kamu.


3. Memiliki tujuan hidup

Setiap orang memiliki tujuan hidupnya masing-masing. Memiliki tujuan hidup sama halnya memiliki rencana. Dengan adanya rencana maka akan membuat kamu lebih bersemangat untuk mencapai tujuan hidup yang telah kamu dambakan. Ketika tujuan tersebut tercapai maka kamu akan bangga dengan diri kamu sendiri. Dengan rasa bangga tersebut maka self esteem kamu pun akan meningkat. Oleh karena itu, tetapkan lah tujuan hidupmu dan gapailah dengan potensi yang kamu miliki.


4. Jalani hubungan yang positif

Carilah relasi dan teman yang dapat memotivasi dan menghargai kamu. Hindarilah untuk berteman dengan orang-orang yang Toxi. Jangan sampai kamu terjerumus dalam hubungan pertemanan yang tidak baik, karena hal itu akan membuat kamu mudah untuk tidak percaya diri, serta mudah untuk mendengar kata-kata buruk dari orang lain terhadap diri kamu. Sehingga hal ini akan menyebabkan turunnya self esteem-mu. Oleh karena itu, carilah teman yang memiliki sifat yang positif, dengan sifat positif tersebut maka akan memberikan dampak yang positif juga terhadap diri kamu. Sehingga kamu akan berkembang mengikuti mereka. Hal ini dapat meningkatkan self esteem kamu.


5. Terima Kekuranganmu

Memiliki kekurangan dalam diri merupakan hal yang wajar, namun perlu kamu ingat setiap kekurangan tentu akan ada kelebihannya juga. Oleh karena itu, terimalah kekurangan diri kamu dengan lapang dada, pelajari hal lain, dan terus gali potensi yang ada pada dirimu agar kamu bisa menutupi kekurangan itu dengan kelebihanmu.

Selalu cari motivasi dalam hidupmu dan kejarlah terus cita-citamu. Berikanlah yang terbaik untuk diri kamu sendiri. Dengan semangan percaya diri maka self esteem dalam diri kamu akan meningkat dan tentunya kamu akan semakin maju dan sukses.


6. Selalu miliki sifat yang positif

Memiliki sifat yang posotif dalam diri pribadi merupakan hal yang wajib kita miliki. Sebab dengan diri yang positif akan menghasilkan yang positif juga. 

"Selalu motivasi diri kamu dengan hal-hal yang baik, karena ini akan meningkatkan semangatmu dalam beraktivitas sehari-hari."

Memiliki sifat yang positif tentu akan memiliki relasi yang positif juga, oleh karenanya, milikilah selalu sifat positif dalam dirimu. Tanamkan pada diri kamu sendiri bahwa selalu ada kebaikan yang berbali jika kita berbuat baik di luar sana. Dengan adanya jiwa yang damai dan positif tentu akan membuat self esteem kamu meningkat. 


Nah, sekarang teman-teman sudah paham kan apa itu self esteem. Dengan segala manfaat self esteem, kamu juga harus meningkatkan self esteem-mu ya. Selalu percaya diri, semangat, dan jangan lupa untuk menggali sebanyak mungkin potensi yang ada pada diri kamu sendiri.